
Tips Menjaga Kemeja Wanita Berwarna Putih Agar Tidak Menguning
Kemeja wanita berwarna putih merupakan salah satu fashion item andalan untuk segala situasi. Namun sayang, jenis pakaian satu ini terkenal sulit untuk dicuci. Apalagi masalah yang dimiliki oleh pakaian berwarna putih ini sangat banyak, seperti sulit menghilangkan noda membandel ataupun warnanya berubah menjadi menguning.
Hal ini tentu akan membuat kondisi pakaian menjadi kurang optimal. Maka dari itu, kamu harus mencuci kemeja putih dengan tepat agar warnanya tepat putih cemerlang dan tidak kusam. Simak beberapa tipsnya di bawah ini.
Cuci Setelah Dipakai
Khusus untuk pakaian berwarna putih, sebaiknya dicuci setelah pemakaian. Meskipun pakaian tersebut masih terlihat bersih dan tidak ada noda sama sekali. Hal tersebut dikarenakan oleh keringat dan minyak yang dikeluarkan oleh tubuh bisa menumpuk dan membuat kemeja putih kesayanganmu berubah warna menjadi kuning.
Pisahkan Pakaian Putih dari Jenis Warna Lain
Tips menjaga kemeja wanita berwarna putih lainnya agar tidak menguning adalah memisahkannya dengan warna lain saat dicuci. Pakaian putih memang harus dicuci dipisahkan dengan warna lain untuk mengurangi risiko luntur. Dengan demikian pakaian pun akan tetap putih tanpa tercampur dengan warna lainnya.
Gunakan Air Panas
Sebelumnya, kamu harus memeriksa label perawatan untuk mencari tahu suhu terpanas yang bisa ditahan oleh kemeja tersebut. Hal tersebut dikarenakan ketahanan yang dimiliki oleh setiap pakaian berbeda-beda. Air panas tentu saja dapat membuat noda menjadi lebih mudah terangkat sehingga akan membuat pakaian menjadi lebih bersih. Teknik ini juga banyak digunakan untuk mempertahankan warna putih cemerlang.
Pakai Detergen Sesuai Takaran
Penggunaan detergen pun tidak boleh sembarangan dan juga berlebihan. Pastikan kamu menggunakan detergen sesuai dengan takaran yang dianjurkan dalam kemasan. Jika menggunakan terlalu berlebihan, busa yang dihasilkan akan tertinggal dan tak bisa dibilas secara sempurna. Hal inilah yang membuat pakaian putih cepat menguning
Rendam Pakaian yang Terlalu Kotor
Jika dirasa pakaian terlalu kotor setelah digunakan seharian, sebaiknya rendam di dalam air detergen beberapa menit. Tapi, jangan terlalu lama karena kamu hanya perlu merendamnya selama 10-15 menit saja. Setelah itu kucek pakaian atau cuci seperti biasa dengan menggunakan mesin cuci. Dengan demikian kemeja putih yang kamu miliki akan bersih seperti semula lagi.
Nah, itulah beberapa tips menjaga kemeja wanita berwarna putih agar tidak mudah kusam dan menguning. Kemeja wanita dengan warna putih memang selalu menjadi primadona dan dibutuhkan oleh para wanita. Oleh sebab itu kamu bisa menggunakannya kemeja wanita dari Benang Jarum. Karena ada banyak warna yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan termasuk warna putih. Benang Jarum memang punya banyak koleksi atasan wanita untuk menunjang gaya harianmu setiap hari.